SANGGAU seputarkapuas.id,
Bupati Sanggau, Paolus Hadi meresmikan gedung perpustakaan daerah Kabupaten Sanggau yang terletak di Jl H Agus Salim, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Kalbar, Kamis 21 Januari 2021.
Hadir juga Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot, Kapolres Sanggau, AKBP Raymond M Masengi, Kajari Sanggau, Tengku Firdaus, Perwakilan dari Kodim 1204/Sanggau, Kepala OPD Sanggau dan undangan lainnya.
“Hari saya didampingi didampingi oleh bapak Wakil Bupati, Kapolres, Kajari dan Dandim (Diwakili Pasi Pers) meresmikan gedung perpustakaan daerah. Kita berbangga karena ini satu gedung yang luar biasa, Berada di tengah Kota kita,”kata Bupati Sanggau, Paolus Hadi, Kamis 21 Januari 2021.
Dan kami tadi, lanjut Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sanggau itu, sudah lihat kelengkapan perpustakaan ini. Baik secara kefungsional, bisa masyarakat datang kesini membaca langsung.
“Tapi juga disiapkan satu sistem yang namanya i Sanggau. Dan saya tadi berpesan kepada kita semua tentunya masyarakat Sanggau secara khusus manfaatkan fasilitas ini, Apalagi sekarang dengan situasi Covid-19 kebutuhan akan pengetahuan kita bisa ambil di mana-mana,”ujarnya.
“Termasuk perpustakaan Sanggau ini ada jumlah bukunya kalau saya tidak salah tadi dengan judulnya sekitar 3 ribuan lebih. Ini tentu berbagai spesifik buku, saya lihat tadi macam-macam. Ada ilmu pengetahuan secara umum, kemudian ada keagamaan, Ada hukum, ada pertanian. Cukup lengkap,”tambahnya.
Untuk itulah, PH sapaan akrabnya mengimbau supaya kita menggunakannya dan mendaftar sebagai anggota. Kami seluruh Forkopimda sudah menjadi anggota perpustakaan daerah Kabupaten Sanggau.
“Dan jika kita menjadi anggota kita bisa meminjam buku dan tentu menjadi yang khususlah ya karena kita anggota. Dan nanti pastikan juga bisa bergabung di i Sanggau ya untuk bisa memperoleh banyak hal,”Pungkasnya.
Laporan : Adi Noyan