SEKADAU, seputarkapuas.id
Bupati Sekadau Aron, meletakkan batu pertama pembangunan Masjid Almujahirin desa Rawak hulu kecamatan Sekadau hulu, Jumat (13/08/2021).
Sebelumnya melakukan peletakan batu pertama dalam arahannya bupati meminta agar panitia pembangunan masjid tidak berganti-ganti orang. tujuannya agar proses pembangunan bisa berjalan lancar.
Sebab, pemerintah daerah sudah menyediakan anggaran untuk pembangunan masjid tersebut.
Jadi,harus bisa selesai tahun ini, kita tidak ingin pembangunan rumah ibadah terkendala dana,maka kita bantu agar bisa langsung selesai.
Pada masa pemerintahan kami kata dia lagi, kita tidak ingin bantu rumah ibadah, hanya sedikit-sedikit, sehingga pembangunannya terbengkalai, maka pada kita memimpin bantuan rumah ibadah bisa langsung jadi, baru kemudian yang lain, kita tidak mau dibantu banyak tapi semuanya tidak selesai dibangun karena dana kurang.
“Kita harapkan panitia bekerja sungguh-sungguh agar pembangunan masjid ini bisa selesai tahun ini juga,”pinta Aron.
Sementara itu ditempat yang sama Bukhari,S.sos mewakili Kemenag Sekadau dalam sambutannya mengatakan, bahwa pembangunan sebuah Masjid adalah suatu kegiatan yang mulia seperti termuat dalam hadis, artinya Allah sangat senang jika umatnya berniat membangun rumah ibadah.
Bahkan kata dia lagi, yang ikut memberikan sumbangan adalah termasuk golongan yang ikut serta membangun masjid.
“Semoga pembangunan Masjdi Al mujahirin mendapatkan Rido dari Allah SWT, dan proses pembangunannya pun tak ada kendala dan selesai tepat waktu.
Agar cepat digunakan untuk beribadah,”doanya.
Setelah selesai dibangun sambung dia, rawatlah dengan baik,agar setiap umat yang beribadah bisa merasa nyaman dan bisa beribadah dengan khyusuk.
“Saat ini di kabupaten Sekadau sudah 139 masjid, ditambah dengan Masjdi Almujahirin ini total masjid yang di kabupaten Sekadau menjadi 140 buah,”ungkapnya.
Sementara itu Budi ketua panitia pembangunan masjid Almujahirin Rawak hulu dalam sambutannya mengatakan, bahwa panitia masjid ini sudah dibentuk sejak tahun 2018,namun saat itu kami tidak bisa mencarikan dana untuk merealisasikannya.
Namun, atas kehendak Allah SWT akhirnya pembangunan bisa dimulai, dan berkat sokongan dana bantuan dari pemerintah daerah kabupaten Sekadau.
“Terimakasih Pemkab Sekadau akhirnya keinginan warga Rawak memiliki masjid di pinggir jalan seperti masjid Almujahirin ini, bisa terwujud,” kata Budi.
Laporan : Suryadi