SANGGAU seputarkapuas.id
Untuk memastikan pengguna narkotika tertangani dengan baik hingga pada proses penyembuhan atas ketergantungan dengan obat-obatan golongan III, Badan Narkotika Nasional Kabupaten Sanggau terus melakukan upaya edukasi dan penyuluhan akan pentingnya tindakan rehabilitasi terhadap para korban yang terlanjur terjerumus dalam perangkap “Bubuk Hantu” tersebut.
Hal itu disampaikan Kepala BNNK Sanggau Rudolf Manimbun pada perayaan ulang tahun BNN ke 20 di BNNK Sanggau dihadapan sejumlah Wartawan.
“Untuk masyarakat Sanggau, baik yang mampu maupun tidak mampu dan terlanjur terjerumus dalam pengaruh narkoba, ayo jangan takut untuk berobat. Kita upayakan bantu, tanpa memandang kemampuan ekonomi. Yang penting sembuh, jangan takut,” Kata Rudolf dihadapan sejumlah wartawan Selasa Siang (22/3/2022).
Rudolf menjelaskan, tahun lalu BNNK Sanggau sudah merehab sebanyak 8 orang dengan menjalin kerjasama sama dengan Panti Rehabilitasi GERATAK Sambas untuk menampung pasien rehabilitasi dari BNNK Sanggau.
“Kita patut bersyukur, karena mulai dari tahun lalu kita sudah dapat bekerjasama dengan panti rehabilitasi GERATAK Di Sambas dan itu biayanya geratis,” Kata Rudolf.
Untuk itu, sebagai subangsih keberadaan BNN Di kabupaten Sanggau, Rudolf menghimbau agar para keluarga yang peduli dengan pencegahan dan pemberantasan narkoba dari lingkungannya segera menyadarkan dan membawa famili, sahabat, rekan dan kawan untuk direhabilitasi baik dipanti maupun rawat jalan di BNNK Sanggau, Pesannya.
Laporan : Adi Noyan